psikologi trading

Psikologi Trading : Teknik Menguasi Pasar dan Cara Melatihnya

Psikologi TradingHalo sobat Tekno Advisor. Saat ini cukup banyak trader atau investor yang memiliki pengetahuan yang cukup dalam serta analisis teknikal dan fundamental yang baik, namun masih sering juga mengalami loss saat trading.

Hal tersebut di sebabkan oleh faktor dari psikologis trader atau investor sendiri. Mungkin saat mengambil keputusan saat melakukan trading kondisi psikologis trader sedang tidak bagus atau tidak dalam kondisi tenang.

Psikologi Trading merupakan salah satu faktor yang sangat penting bagi seorang trader maupun investor. Karena semua keputusan saat melakukan trading sedikit banyak mah akan terpengaruhi oleh kondisi psikologis.

Maka dari itu kami akan membahas Psikologi trading, teknik menguasi pasar dan cara melatihnya. Agar kalian yang ingin atau sudah menjadi trader dapat memahami seberapa pentingnya psikologis saat melakukan trading.

Baca Juga :   Cara Trading Saham : Dari Pemula Sampai Expert

APA ITU PSIKOLOGI TRADING

Psikologi trading adalah suatu keputusan saat melakukan transaksi atau trading yang dipengaruhi oleh pola pikir, kondisi mental dan juga perilaku. Kondisi psikologi sangat mempengaruhi saat mengambil keputusan.

Pengetahuan yang dimiliki trader tidak hanya soal analisa saja, namun juga harus dilengkapi oleh kesiapan mental soerang trader. Maka dari itu muncul istilah Psikologi Trading. Psikologi trading ini seperti yang telah di bahas di atas, akan sangat mempengaruhi cara berfikir seseorang yang selanjutnya diterapkan dengan perilaku saat mengambil keputusan.

Jika kalian sedang mengalami pemikiran yang negatif, maka transaksi yang kalian jalankan bisa menjadi kurang tepat, bahkan kalian sendiri bisa mengalami kerugian. Sebaliknya jika kalian memiliki pemikiran positif dan juga tenang, maka kalian dapat mengambil keputusan yang tepat dan dapat mendapatkan keuntungan yang kalian inginkan.

Aspek psikologi trading adalah suatu kompenen emosional dari proses pengambilan keputusan trader yang bisa menjelaskan mengapa ada beberapa keputusan yang lebih terlihat rasional dari pada keputusan yang lainnya. Bisa dikatakan juga ini adalah suatu emosi yang muncul pada trader saat melakukan trading sebagai reaki dari hasil yang mereka dapatkan baik profit maupun loss.

Baca Juga :   Langkah Belajar Trading Forex Jangan Sampai Salah !

FUNGSI PSIKOLOGI TRADING

Trader yang menerpakan trading psikologi akan mendapatkan keutungan dari trading psikologi itu sendiri. Berikut adalah beberapa fungsi dari psikologi trading yang mesti kalian ketahui sebagai trader pemula.

  • Menghasilkan hasil yang lebih optimal saat melakukan trading
  • Mempelajari cara mengontrol diri serta disiplin untuk menjadi trader yang kompeten.
  • Manajemen modal yang jelas. Dengan memiliki emosi yang tidak stabil saat trading akan berpengaruh pada manajemen modal. Dengan emosi yang tidak stabil maka saat trading cenderung terburu – buru dan tidak berfikir panjang untuk memakai modal yang dimiliki.
Baca Juga :   10 Kunci Sukses di Pasar Forex

CARA MELATIH PRIKOLOGI TRADING SAHAM

Buat kalian seorang trader saham, ada beberpa cara melatih psikologi trading yang bisa kalian lakukan sendiri. Kalian hanya tinggal mengikuti langkah – langkah dibawah ini untuk bisa melatih kontrol emosi saat trading. Langkah – langkah tersebut, yaitu :

Target Realistis

Membuat Target Realistis adalah hal pertama yang kalian bisa lakukan sejak awal. Dengan membuat target yang realistis akan mendatakan keutungan untuk kalian, dan juga kalian bisa membuat target profit yang ingin kalian dapatkan. Tentunya semua itu harus di dasarkan dengan analisa pasar yang telah kalian buat.

Pada proses ini juga kalian perlu cerdik saat menempatkan posisi bid, hingga mengatur posisi untuk close. Saat sudah mencapai target yang di inginkan, kalian harus cukupkan untuk melakukan trading dan jangan nafsu untuk terus melakuakn trading.

Manajemen Risiko

Langkah kedua yaitu kalian harus mengatur manajemen risiko kalian sendiri. Kalian tidak selalu mendapatkan profit setiap kalian melakukan pembukaan posisi. Kalian juga bisa saja membuka beberapa posisi dengan mengikut grafik yang ada. Pada tahap ini kalian harus mengatur risiko kalian sendiri, agar saat mengalami kekalahan modal kalian tidak langsung habis.

Keadaan Tenang

Pada langkah ini adalah langkah paling dalam psikologi trading, yaitu kalian harus dalam keadaan tenang saat melakukan transaksi trading. Trading sendiri adalah suatu hal yang membutuhkan ketenangan dan tidak perngaruh oleh suatu emosi.

Maka dari itu kalia saat trading harus dalam keaadan tenang dan juga kalian bisa melakukan trading dengan disiplin, dan usahakan untuk trading sewajarnya dan tidak mengambil keputusan yang di dasari oleh emosi gembira, marah atau emosi lainnya.

Baca Juga :   Aplikasi Trading Terbaik 2021 Yang Aman dan Teregulasi

CARA MELATIH PSIKOLOGI TRADING FOREX

kalian yang menjadi trader forex, kalian juga dapat melatih trading psikologi kalian dengan mengikuti langkah – langkah dibawah ini.

Trading Plan

Langkah pertama yang harus dilakukan adalah membuat trading plan atau strategi yang telah dibuat dan harus selalu konsisten pada hal itu. Kalian bisa membuat strategi dengan menggunakan anilsa yang benar. Selanjutnya, kalian bisa melakukan plan tesebut tanpa keraguan dan percaya diri namun tetap disiplin terhadap plan yang telah dibuat.

Menerapkan 3M

3M yaitu Mind, Method, Money yang akan sangat mempengaruhi psikologi kalian. maka dari itu kami akan berikan penjelasan apa itu 3M.

psikologi trading

  • Mind

Mind atau pikiran akan sangat erat kaitannya dengan psikologi, karena nantinya kalian akan menerapkan strategi trading dan manajemen risiko. Para trader harus bisa mengendalikan pikirannya untuk menjalani strategi yang sudah di buat sebelumnya.

  • Method

Method berkaitan dengan metode atau sistem trading yang digunakan. Kalian dapat menggunakan berbagai macam metode yang sudah teruji ketepatannya dalam menganalisa market. Metode ini harus kalian jalankan dengan kondisi psikologis yang stabil sehingga kalian tidak akan membuat kesalahan saat mengambil keputusan pada trading.

  • Money

M yang terakhir adalah Money Management. Faktor yang sangat krusial dan juga butuh kontrol emosi yang baik dalam mengelola modal dan di sesuaikan dengan plan trading yang telah kalian buat sebelumnya. Jangan memakai semua modal pada saat pertama kali trading.

Ada beberapa alasan yang membuat banyak trader tidak peduli soal faktor mind dan juga money, yaitu :

  1. Faktor psikologi tidak mudah diukur

Belajar tentang analisis tekninal maupun analisis fundamental dan menerapkannya jauh lebih mudah karena anilis pada dasarnya dapat dihitung. Analisis pun dapat diterapkan dengan menggunakan sofware yang canggih, akan tetapi beda hal nya dengan psikologi trading.

  1. Fator psikologi tidak dimengerti

Tidak banyak buku bebahasa Indonesia maupun bahasa Inggris yang membahas soal psikologi trading. Membuat kebanyakan trader memiliki pemikiran bahwa mereka sudah mengerti dan memahami diri mereka sendiri dan apa saja yang menjadi kelemahan mereka yang mempengaruhi trading.

Jangan Rakus

Psikologi trading yang lemah pada diri seorang trader akan membuat trader bermain dengan modal yang besar dan tanpa arah. Sama yang sudah di jelaskan diatas, karena terbawa emosi setelah mendapatkan profit yang berulang, selanjutnya langkah yang di ambil oleh trader adalah mengeluarkan modal yang sangat besar dengan harapan mendapat profit kembali. Tentu saja hal ini hanya akan merugikan trader itu sendiri, karena modal yang sangat besar maka risiko nya pun sama besarnya.

Baca Juga :   Jenis Jenis Trading Online Yang Perlu Kamu Ketahui

CARA MENGUASAI PSIKOLOGI TRADING

Sebenarnya menguasi psikolgo trading bisa di bilang gampang – gampang susah, karena itu semua kembali lagi kepada diri kalian sendiri mau apa tidak untuk bisa mengendalikan emosi kalian saat melakukan trading.

Untuk menguasainya tentunya kalin perlu analisa teknikal dan fundamental yang baik juga, setelah kali memiliki itu kalian dapat mulai membuat perencanaan dan strategi trading yang bedasarkan hasil anailis kalian.

Setalah itu kalian tinggal perlu disiplin dengan rencana dan strategi yang kalian buat, setelah mencapai target profit yang telah di tentukan, kalian harus mengakhiri trading tersebut dan jangan sampai terbawa suasana dan juga emosi karena mendapatkan profit terus menerus.

Selain itu juga kalian harus tetap berpatokan dengan manajemen risiko kalian dan selalu perhatikan manajemen modal kalian, jangan sampai modal kalian habis sia – sia untuk trading yang didasarkan emosi sesat kalian.

Baca Juga :   Perbedaan Trading dan Investasi yang Sering Disalahartikan

MINDESET YANG HARUS DISINGKIRKAN DALAM PSIKOLOGI TRADING

Terdapat mindset atau pola pikir yang harus kalian hilangkan ketika ingin mempelajari hal ini, dan mindset tersebut adalah :

  1. Merasa Kurang Pengetahuan

Kebanyakan orang yang memiliki pola pikir yang salah akan menyalahkan diri sendiri karena kurangnya pengetahuan mereka atas kekalahannya. Mereka merasa bahwa mereka tidak tahu bagaimana langkah – langkah trading yang tepat, serta mencurigai trader sukes memiliki pengetahuan dan informasi yang disembunyikan

Baca Juga :   Trading Modal 50 Ribu, Emang Bisa?
  1. Autopilot

Kebanyakan trader berfikir jika autopilot dapat membawa kesuksesan. Pada kenyatannya ada beberapa trader yang mengemabnkan autopilot tradingnya dan sebagian lainnya hanya membeli dari ahlinya. Hal ini terjadi karena sifat malas, keserakahan dan buruknya literasi keuangan mereka.

Baca Juga :   Hukum Forex Dalam Islam, Simak Disini !!
Baca Juga :   Kisah Trader Sukses di Indonesia dan Terkaya

LEVEL PSIKOLOGIS TRADING SAHAM

Di dunia saham ada 3 level psikologis yang harus kalian pahami. Level tersebut dimuali dari Pemula, Intermediate dan Expert. Berikut penjelasan dari ketiga level tersebut.

  • Level Pemula

Pada level ini biasanya pemgalaman trading masih sangat singkat yaitu 0 sampai 2 tahun. Pada level pemula memiliki kecenderungan psikologis yang lebih sering tidak tenang saat mengetahui harga saham sedang turun dan mendapatkan kesenangan atau euforia berlebihan saat harga saham naik.

Pada level ini trader masih sangat terpengaruh dengan pasar yang begejolak, serta isu – isu yang mempengaruhi harga saham, dan sangat mudah terhasud dan terbawa trend untuk membeli atau menjual saham yang sedang di “goreng”.

  • Level Intermdiate

Pada level ini biasanya pengalaman yang sudah dimiliki di atas 2 tahun. Keadaan psikologis tradernya pun pada umumnya jauh lebih tenang jika dibanding dengan pemula saat menghadapi market meski terkadang sedikit panik.

Trader level ini terkadang masih terpengaruh oleh isu – isu, rumor ataupun ajakan membeli saham. Pada level ini juga trader sudah memiliki pendirian sendiri soal trading, mulai membuat dan menjalankan sistem trading sendiri, lalu mampu mengalanisis saham dengan mandiri dan mulai memiliki pertimbangan yang matang sebelum membeli saham.

  • Level Expert

Pada level ini trader sudah memiliki pengalaman di atas 5 tahun. Keadaan psikologisnya pun sangat tenang walau harga sama sedang naik maupun sedang turun. Pada level ini juga trader sudah tidak terpengaruh oleh isu – isu maupun rumor dari saham gorengan.

Trader level ini juga sudah memiliki rencana trading yang jelas, lalu bisa memilih dan menganalisis keputusan trading yang akan di ambil. Keputusannya pun didasari murni dari hasil analisa sendiri.

Baca Juga :   Trading Forex : Pengertian, Cara Kerja, Kelebihan dan Kekurangan

BUKU BACAAN PSIKOLOGI TRADING

Memang saat ini masih tergolong susah mencari buku yang membahas soal ini, namun kami telah mendapatkan beberapa judul buku yang bisa kalian baca untuk menaikan level kalian ke yang lebih tinggi lagi.

  • The Psychology of Trading: Tools and Techniques for Minding the Markets karya Brett N.Steenbarger.
  • High Performance Trading: 35 Practical Strategies and Techniques to Enhance Your Trading Psychology and Performance karya Steve
  • Trading in the Zone: Master the Market with Confidence, Discipline, and a Winning Attitude karya Mark Douglas.

Nah guys, sampai disini sudah paham ya? mudah mudahan artikel ini membantu dan bermanfaaat untuk kalian yang sedang ingin belajar dan mendalami tentang psikologi trading,

Jika kalian ada pertanyaan, boleh ditulis dikolom komentar bawah ya.

Tentang Maman teknoadvisor

Check Also

Kunci sukses di pasar forex

10 Kunci Sukses di Pasar Forex

Kunci sukses di pasar forex bukanlah hasil dari suatu kebetulan ya sob!, namun melakukan tugas …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *